Pengaruh Budaya Organisasi Terhadap Kepatuhan Pajak

Authors

  • Kukuh Pambudi Universitas Batam, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.59141/comserva.v3i03.843

Keywords:

Budaya Organisasi, Kepatuhan, Pajak

Abstract

Pajak merupakan salah satu sumber pendapatan negara yang penting untuk pembiayaan berbagai kegiatan pemerintah. Namun, masih banyak kasus pelanggaran perpajakan yang terjadi, baik dalam skala individu maupun perusahaan. Salah satu faktor yang dapat memengaruhi tingkat kepatuhan pajak adalah budaya organisasi di dalam perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi pengaruh budaya organisasi terhadap kepatuhan pajak di lingkungan perusahaan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, data dikumpulkan dari responden yang merupakan karyawan di berbagai perusahaan. Data dikumpulkan melalui survei menggunakan kuesioner yang telah disusun secara valid dan reliabel dan studi kepustakaan. Data kemudian dianalisis menggunakan analisis regresi untuk mengetahui pengaruh antar variabel. Hasil Penelitian menunjukan bahwa budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepatuhan pajak. Budaya organisasi yang positif dan mendukung kepatuhan pajak menciptakan lingkungan di mana karyawan cenderung mematuhi kewajiban perpajakan dengan integritas dan tanggung jawab.

 

Downloads

Published

2023-07-25