Pengaruh PDRB Perkapita Sektor Industri, Kehutanan Dan Pertanian Terhadap Kualitas Lingkungan

Authors

  • Vebrina Hania Cholily

DOI:

https://doi.org/10.59141/comserva.v3i07.1060

Keywords:

PDRB Perkapita, Emisi CO2, Industri, Kehutanan, Pertanian

Abstract

Pertumbuhan ekonomi yang tinggi telah menarik perhatian para ekonom, peneliti dan politisi. Pertumbuhan ekonomi dianggap bertanggung jawab atas degradasi lingkungan, yang muncul sebagai masalah paling signifikan yang disebabkan oleh tingginya ekonomi yang diukur dengan PDRB per kapita. Kajian ini bertujuan untuk membuktikan bahwa PDRB cenderung mengarah pada degradasi kualitas lingkungan yang tinggi, terutama dari tiga sektor pendukung yang akan dibahas dalam kajian ini. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif yang menekankan analisis pada data numerikal (angka) kemudian diolah dengan metode statistik dalam rangka menguji hipotesis, data yang digunakan adalah data sekunder dengan menggunakan metode time series. Penelitian ini mengkaji emisi C02 di Provinsi Jawa Tengah Tahun 2010-2019 dan PDRB per kapita berdasarkan 3 sektor di Provinsi Jawa Tengah pada tahun yang sama, dengan fokus khusus pada PDRB per kapita kaitannya dengan Emisi C02 dengan nilai positif dan negatif yang dihasilkan. dari berbagai sektor seperti industri, pertanian dan kehutanan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan sebab akibat antara PDRB Industri, PDRB Pertanian dan PDRB Kehutanan terhadap emisi CO2 karena emisi CO2 tidak mempengaruhi PDRB Industri, PDRB Pertanian dan PDRB Kehutanan dan sebaliknya.

Downloads

Published

2023-11-26